Selamat Datang

Tanggal 20 April 2007, daerah Lintang IV Lawang diresmikan sebagai Kabupaten yang ke 15 di Propinsi Sumatera Selatan, KABUPATEN EMPAT LAWANG sebutannya,yang meliputi 7 Kecamatan: Pendopo Lintang, Muara Pinang, Lintang Kanan, Ulumusi, Pasemah Air Keruh, Talang Padang dan Tebing Tinggi, melalui Media ini kami akan menampilkan Kabar dan perkembangan Kabupaten baru ini, baik dari sisi “Pembangunan, Seni Budaya, Pariwisata, Kebudayaan dan Sosial Politik” Media ini sebagai jembatan Silaturahmi Masyarakat Lintang IV Lawang yang ada di seluruh penjuru dunia, sebagai wujud kebersamaan membangun Kampung Halaman tercinta, kepada para pengunjung Blog ini kami persilakan anda mengutip/menyunting isi blog ini dan mohon dapat anda sebutkan sumbernya, yang tentunya kami berharap Suku Lintang IV Lawang dapat dikenal oleh masyarakat diseluruh dunia, untuk Masyarakat Empat Lawang yang Singgah disini saya undang anda untuk bergabung di KOMUNITAS/MILLIS Empat Lawang, silakan Klik alamat ini : http://groups.google.co.id/group/lintang-iv-lawang?hl=id Kritik dan saran kirim ke is.majid@gmail.com

AddThis

Bookmark and Share

Selasa, 05 Februari 2008

Pilkada di Pagaralam

PENCOBLOSAN pemilihan kepala daerah (pilkada) di Pagaralam, Sumatera Selatan, berlangsung pukul 07.00 Wib, Selasa 5 Pebruari 2008 pagi tadi. Antusiasme warga tampak dari antrean pemilih yang mengular di pintu masuk tempat pemungutan suara (TPS).

Sebagai Kabupaten yang bertetanggaan langsung dengan Kota Madya Pagaralam, Kabupaten Empat Lawang, mengucapkan Selamat Pesta Demokrasi.

Semoga perhelatan Pesta demokrasi ini berjalan dengan tertib, aman dan tidak terjadi insiden insiden seperti dengan daerah lain

Bulan Juni 2008, diperkirakan Kabupaten Empat Lawang akan melakoni juga Pesta Demokrasi, yang tentunya ini adalah titik awal bagi masyarakat kabupaten Empat lawang, yang tersebar di 7 (tujuh) Kecamatan, untuk menunjukan diri sebagai Kabupaten termuda di Propinsi Sumatera Selatan, yang mampu memposisikan bahwa Empat Lawang akan bisa lebih maju untuk kedepannya.

Masyarakat Empat lawang yang ada di perantauan sangat berharap, siapapun kelak yang terpilih jadi Bupati, dia mampu membawa Empat lawang untuk lebih maju dan modern, serta mampu memimpin masyarakat Empat Lawang dan mensejahterakan.

Semoga Pilkada yang akan berlangsung bulan Juni 2008, dapat berjalan dengan sukses, aman dan terkendali

1 Comment:

Madong Arizona said...

Smoga PILKADAnya Damai, aman, bisa membagun daerah lebih baik lagi...Amin..

Poto Anggota Komunitas L4L