Selamat Datang

Tanggal 20 April 2007, daerah Lintang IV Lawang diresmikan sebagai Kabupaten yang ke 15 di Propinsi Sumatera Selatan, KABUPATEN EMPAT LAWANG sebutannya,yang meliputi 7 Kecamatan: Pendopo Lintang, Muara Pinang, Lintang Kanan, Ulumusi, Pasemah Air Keruh, Talang Padang dan Tebing Tinggi, melalui Media ini kami akan menampilkan Kabar dan perkembangan Kabupaten baru ini, baik dari sisi “Pembangunan, Seni Budaya, Pariwisata, Kebudayaan dan Sosial Politik” Media ini sebagai jembatan Silaturahmi Masyarakat Lintang IV Lawang yang ada di seluruh penjuru dunia, sebagai wujud kebersamaan membangun Kampung Halaman tercinta, kepada para pengunjung Blog ini kami persilakan anda mengutip/menyunting isi blog ini dan mohon dapat anda sebutkan sumbernya, yang tentunya kami berharap Suku Lintang IV Lawang dapat dikenal oleh masyarakat diseluruh dunia, untuk Masyarakat Empat Lawang yang Singgah disini saya undang anda untuk bergabung di KOMUNITAS/MILLIS Empat Lawang, silakan Klik alamat ini : http://groups.google.co.id/group/lintang-iv-lawang?hl=id Kritik dan saran kirim ke is.majid@gmail.com

AddThis

Bookmark and Share

Kamis, 10 September 2009

Dua Obyek Wisata Disurvei

EMPAT LAWANG – Dua objek wisata unggulan di Kabupaten Empat Lawang, masing-masing Air Terjun Tujuh Panggung, di Desa Tanjung Alam dan Rantau Alih serta Suban Air Panas yang terletak di Desa Penantian, Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker) segera dikelola dan dijadikan objek wisata unggulan.

Tim Terpadu yang terdiri dari Dinas Kebudayan dan Pariwisata (Disbudpar), Dinas Kehutanan, Dinas Tanaman Pangan, Bagian Pembangunan, Bappeda, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi dan pihak Kecamatan Lintang Kanan serta seluruh kades se-Kecamatan Lintang Kanan dan Kecamatan Paiker, mengadakan survei lokasi objek wisata tersebut.

Sebelum melakukan survei ke lokasi, tim terpadu juga mengadakan sosialisasi kepada masyarakat sekitar, terkait rencana Pemkab Empat Lawang membangun objek wisata Air Terjun Tujuh Panggung dan Suban Air Panas.

Dari hasil sosialisasi kepada masyarakat, terlihat antusiasme yang sangat tinggi dari masyarakat sekitar dalam membantu tim terpadu membuka dan menjadikan lokasi tersebut sebagai objek wisata.

“Tim terpadu sudah meluncur ke lokasi dan berdialog dengan masyarakat sekitar, Alhamdulillah masyarakat sangat mendukung rencana pemerintah untuk menjadikan Air Terjun tujuh Panggung dan Suban Air Panas sebagai objek wisata unggulan di Kabupaten Empat Lawang,” ungkap Kadisbudpar, Bustomi, diruang kerjanya beberapa hari lalu.

Dalam sosialiasi kepada masyarakat, dijelaskan bahwa terapan dari destinasi pariwisata di Empat Lawang memang betul-betul akan dikembangkan dan dilaksanakn secepat mungkin. Dengan begitu, dukungan penuh dari masyarakat sekitar sangat diharapkan, demi terwujudnya objek wisata yang dimaksud.

“Jika masyarakat sekitarnya mendukung, semakin cepat pula rencana pemerintah mengembangkan objek wisata tersebut terlaksana,” tambahnya.

Dijelaskannya, Disbudpar sangat bersyukur terhadap dinas lainnya yang sangat mendukung rencana pengembangan dua objek wisata tersebut. Dari hasil survei tersebut, pihaknya bisa menganggarkan keperluan dana 2010 nanti. Sementara sebagai tindak lanjut dari survei tersebut, Disbudpar segera melakukan kegiatan tebang tebas di sekitar areal menuju lokasi objek wisata tersebut. Namun terlebih dahulu harus melalui persetujuan dari pemerintah.

“Jika pemerintah menyetujui, kita akan melakukan tebang tebas di sekitar lokasi menuju areal objke wisata,” pungkasnya.

Sebagai informasi, selain air terjun tujuh panggung, disebelahnya juga terdapat air panas seperti yang ada di Suban Air Panas Paiker.(*)

0 Comments:

Poto Anggota Komunitas L4L