TEBING TINGGI – Belum sampai tiga bulan dikerjakan, pembukaan jalan poros Tebing Tinggi–Pendopo, yang dikerjakan TNI Manungal kini telah rampung. Pembukaan jalan yang dimulai dari Trans 3 A Tebing Tinggi pada Juli lalu, kini sudah tembus hingga ke pinggiran sungai belakang pasar, Kecamatan Pendopo.
“Pengerjaannya sudah melampaui target, dari perencanaan selama tiga bulan pengerjaan. Memasuki minggu ke sepuluh atau dua bulan lebih pengerjaannya sudah rampung,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Empat Lawang HM Eduar Kohar (HEK) saat dibincangi Empat Lawang Expres beberapa waktu lalu.
Menurut Sekda HEK, Setelah pembukaan ini, akan dlanjutkan dengan kegiatan merapikan sepanjang jalan tersebut hingga ke titik awalnya atau ke Tebing Tinggi. “Untuk selanjutnya hanya merapikan bekas sampah batang kayu yang masih berada di sepanjang jalan tersebut, karena pengerjaannya tidak melenceng maka panjang jalan poros tetap sesuai perencanaan yaitu sepanjang lebih kurang 27 kilometer hingga ke bibir sungai Air Lintang,” jelas Sekda HEK.
Dikatakan, untuk di lokasi sungai Air Lintang, akan dilakukan pembangunan jembatan, direncanakan sepanjang lebih kurang seratus meter. Dengan demikian badan jalan nantinya akan ditemukan dengan bentangan jembatan tersebut.
Sesuai perencanaanya, untuk pengerasan jalan akan diambil alih pengerjaannya oleh pihak provinsi Sumatera Selatan. Direncanakan pengerasan akan dilakukan pada 2010 mendatang. Selanjutnya setelah dibuka jalan yang merupakan akses pembuka jalur perekonomian Kabupaten Empat Lawang ini, rencananya akan dikembangkan sebagai jalan penghubung antar provinsi.
Pengerajaan dapat berjalan dengan lancar, berkat kerjasama yang baik antara semua pihak. Pemerintah dan pihak TNI yang telah melakukan pengerjaan secara serius dan berkeinginan besar untuk membangun Empat Lawang.
Selain itu, suksesnya pengerjaan ini hingga melampaui target yang direncanakan. Tidak lepas dari kerjasama dan pengorbanan para pemilik lahan yang dibebaskan. Karena sejak pembukaan hingga pengerjaan selesai tidak ada keluhan ataupun hambatan dari para pemilik lahan tersebut.
“Ini merupakan prestasi besar untuk Empat Lawang, karenanya pemerintah mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada masyarakat terutama pemilik lahan yang telah dibebaskan untuk pengerjaan jalan poros tersebut. kita berharap dengan dibukanya akses ini akan dapat mendukung perkembangan perekonomian Kabupaten Empat Lawang,” pungkasnya.(*)
0 Comments:
Post a Comment