Selamat Datang

Tanggal 20 April 2007, daerah Lintang IV Lawang diresmikan sebagai Kabupaten yang ke 15 di Propinsi Sumatera Selatan, KABUPATEN EMPAT LAWANG sebutannya,yang meliputi 7 Kecamatan: Pendopo Lintang, Muara Pinang, Lintang Kanan, Ulumusi, Pasemah Air Keruh, Talang Padang dan Tebing Tinggi, melalui Media ini kami akan menampilkan Kabar dan perkembangan Kabupaten baru ini, baik dari sisi “Pembangunan, Seni Budaya, Pariwisata, Kebudayaan dan Sosial Politik” Media ini sebagai jembatan Silaturahmi Masyarakat Lintang IV Lawang yang ada di seluruh penjuru dunia, sebagai wujud kebersamaan membangun Kampung Halaman tercinta, kepada para pengunjung Blog ini kami persilakan anda mengutip/menyunting isi blog ini dan mohon dapat anda sebutkan sumbernya, yang tentunya kami berharap Suku Lintang IV Lawang dapat dikenal oleh masyarakat diseluruh dunia, untuk Masyarakat Empat Lawang yang Singgah disini saya undang anda untuk bergabung di KOMUNITAS/MILLIS Empat Lawang, silakan Klik alamat ini : http://groups.google.co.id/group/lintang-iv-lawang?hl=id Kritik dan saran kirim ke is.majid@gmail.com

AddThis

Bookmark and Share

Jumat, 17 Desember 2010

Kontraktor Memburu Waktu

Masa waktu pengerjaan proyek Tahun 2010 tinggal beberapa hari lagi. Di Kabupaten Empatlawang misalnya, sisa waktu sekitar dua minggu ini dimanfaatkan secara maksimal bekerja siang dan malam oleh kontrakor.

Sebagian besar kontraktor memburu siswa waktu untuk menyelesaikan proyek pemerintah.

Pantauan, Kamis (16/12), beberapa proyek fisik baik yang melalui proses tender ataupun penunjukkan langsung (PL) masih dalam tahap penyelesaian.

Seperti pembangunan rumah dinas wakil ketua DPRD, Sekda dan beberapa kantor instansi. Sedangkan pengerasan jalan, poros Desa Baturaja Lama-Baturaja Baru Kecamatan Tebingtinggi sepanjang 2,5 KM sebagian dalam tahap penimbunan.

Menanggapi pekerjaan proyek yang diperkirakan bakal molor itu, anggota Komisi II DPRD Empatlawang, Dedi Haryanto sangat menyesalkan kinerja kontraktor yang lamban.

“Pemkab harus mengkaji ulang pekerjaan baik dari instansi terkait yang bertanggungjawab dalam pembangunan itu serta kontraktornya. Selain mencari jalan keluarnya, hal ini juga harus menjadi

cerminan untuk pembangunan anggaran tahun 2011 mendatang, jangan sampai mengorbankan kualitas fisik proyek,” katanya.

Kepala Dinas PU Kabupaten Empatlawang, Ismail Hanafi ketika dihubungi tidak menampik jika sebagian proyek masih dalam tahap pengerjaan.

Namun dia optimis proyek-proyek itu selesai tepat waktu sesuai masa kontrak proyek.

sumber ; sriwijaya post

0 Comments:

Poto Anggota Komunitas L4L